Halte Leuwigoong Penjahat Legendaris Tewas Di Sini

Halte Leuwigoong Penjahat Legendaris Tewas Di Sini

Dianggap bangunan baru, Halte Leuwigoong justru dibangun sebagai bagian dari Jalur Cicalengka Garut. Hanya layani Perka Lokal. Di sini juga seorang penjahat legendaris tewas ditembak. Siapakah sosok yang dimaksud?

Pendahuluan

Terletak di antara Stasiun Karangsari dan Stasiun Cibatu, serta bagian dari jalur eksotis Priangan Timur, bangunan ini memang hanya sekedar halte kecil. Namun keberadaannya tetap vital untuk menunjang aktivitas warga sekitarnya.

Ini memang sangat layak disebut halte. Pasalnya hanya punya satu jalur. Begitu juga cuma melayani perjalanan kereta lokalan. Itupun nggak semua perka lokalan dilayani di sini.  

Bangunan halte kerap dianggap bangunan baru. Seperti Halte Gadobangkong di Lintas Padalarang – Bandung. Namun untuk halte kecil ini bukan bangunan baru dan punya sejarah panjang.

Disamping itu, halte ini juga pernah jadi saksi bisu sesosok penjahat legendaris tewas diberondong peluru aparat. Siapakah sosok penjahat legendaris yang dimaksud?

Halte Leuwigoong Dibangun 1887

Halte Leuwigoong itulah namanya. Dibangun tahun 1887 sebagai bagian dari jalur kereta api Cicalengka – Garut. Termasuk dalam masterplan Staatspoorwegen (SS). Uniknya justru hingga kini statusnya tetaplah halte.

Sedangkan halte lainnya di jalur tersebut telah banyak yang diupgrade jadi stasiun. Misalnya Stasiun Nagreg yang kini jadi stasiun aktif tertinggi. Malah Stasiun Lebakjero yang hanya sebatas pengaturan sinyal.  

Dari sini jalur kereta api Cicalengka – Garut dibangun jembatan Sungai Cimanuk kemudian langsung berbelok ke arah Pasirjengkol hingga Garut. Namun uniknya pada saat pertama dibangun dari Leuwigoong langsung Pasirjengkol.

Jadi ketika jalur tersebut beroperasi belum ada Stasiun Cibatu. Stasiun tersebut baru dibangun tahun 1889 ketika dibangun jalur menuju Jawa Tengah. Sebagai percabangan menuju Garut dan Jawa Tengah.

Hanya Melayani Perka Lokalan

Halte Leuwigoong hanya melayani perjalanan kereta api lokal. Sejak eranya KA Elok Cibatu hingga KA Lokal Garut Cibatuan perannya tetap sama. Namun khusus KA Garut Cibatuan keberangkatan pagi dari Bandung itu melintas langsung.

Sehingga bagi penumpang yang tujuannya ke Leuwigoong disarankan untuk turun di Stasiun Karangsari. Boleh juga kalo mau turun di Stasiun Cibatu. Adapun perka Lokalan lainnya tetap berhenti.

Di sini nggak ada aktivitas persilangan dan persusulan. Jelaslah secara cuma punya satu jalur dan sekali lagi hanyalah halte kecil. Nggak berubah status sejak awal beroperasi di tahun 1887.

Halte Leuwigoong dan Kisah Mat Peci

Nah penasaran kan siapa penjahat legendarisnya? Sosok tersebut bernama Mat Peci. Kelahiran Leles, Kadungora, terkenal sebagai penjahat paling menakutkan pada dekade 1970-an.

Mat Peci nggak segan membunuh korbannya ketika korbannya berusaha melawan. Kelakuan Mat Peci membuat resah warga dan Polisi. Berkali-kali berhasil lolos, siapa sangka justru hidupnya berakhir nggak jauh dari Halte Leuwigoong.

Setelah diketahui keberadaannya oleh warga, Polisi berhasil menyergapnya dan langsung ditembak mati di situ. Nah dari sinilah Halte ini kemudian lekat dengan akhir kisah seorang penjahat legendaris Mat Peci.

Penasaran sama kisah Mat Peci? Maaf ya nggak bisa dibahas lebih detail di sini. Karena situs ini khusus membahas seputar transportasi kereta api.

Kesimpulan

Halte Leuwigoong telah ada dan dibangun Staatspoorwegen (SS) di tahun 1887 sebagai bagian dari Jalur Kereta Api Cicalengka Garut. Hanya ada satu jalur disini, tanpa layanan persilangan dan persusulan, serta hanya layani Lokalan.

Itupun satu perka berjalan langsung. Di saat halte-halte seangkatannya pada diupgrade jadi Stasiun, termasuk yang nggak ada layanan penumpang, Leuwigoong tetap bertahan.

Halte ini dikaitkan dengan akhir petualangan seorang penjahat legendaris, Mat Peci. Setelah beberapa kali berhasil lolos, Mat Peci ditembak mati oleh Polisi nggak jauh dari sini.

Jadwal dan Layanan KA di Halte Leuwigoong

No PerkaNama KARuteJadwal
441KA Garut CibatuanGarut – Purwakarta11.53
442KA Garut CibatuanPurwakarta – Garut21.25
447KA Lokal CibatuanCibatu – Padalarang04.46
451KA Garut CibatuanGarut – Padalarang07.02
482KA Lokal CibatuanPadalarang – Cibatu00.42

Galeri Foto

Rangkuman

Comments

One response to “Halte Leuwigoong Penjahat Legendaris Tewas Di Sini”

Leave a Reply