Trip KA Joglosemarkerto 1 adalah etape pertama perjalanan kereta dari Tegal ke Jogja. Di sini sensasi yang dirasakan ialah aroma kereta komuter Tegal. Sebab masih berada di kabupaten tersebut. Di sini melewati lintas Tegal Prupuk peninggalan JSM/SCSM.
Pendahuluan
Alhamdulillah pembahasan tentang Kereta Api Joglosemarkerto telah selesai. Bersamaan dengan release nya konten Jadwal KA Joglosemarkerto 2023 yang mulai berlaku tanggal 1 Juli 2023. Nah sekarang gilirannya mencoba perjalanan dengan kereta aglomerasi itu.
Perjalanan Bulan Oktober 2023
Sejatinya perjalanan naik Kereta Api Joglosemarkerto ini di tanggal 23 Oktober 2023. Juga bukanlah satu hal yang sensasional. Misalnya memutari pulau Jawa. Perjalanannya masih berlangsung normal. Dari Stasiun Tegal menuju Stasiun Tugu Jogja via koridor Tengah-Selatan.
Seperti telah dijelaskan di Jadwal KA Joglosemarkerto 2023, terdapat dua alternatif perjalanan kereta tersebut. Tak terkecuali dari Stasiun Tegal ke Jogja. Sejatinya bisa naik KA 167 via Stasiun Brumbung. Namun perjalanan kali ini mengambil KA 161 di jalur normal.
Lewat Stasiun Kereta Api Purwokerto
Seperti apakah perjalanan Kereta Api Joglosemarkerto yang mengambil jalur normal ini? Naik KA 161 keberangkatan dari Stasiun Tegal jam 09.55 WIB. Kereta ini dijadwalkan tiba di Stasiun Tugu Jogja jam 14.49 WIB. Sehingga perjalanan ini ditempuh dalam waktu kurang lebih 4 jam 24 menit.
Rute yang akan ditempuh melewati lintas Tegal-Prupuk via Slawi. Ini adalah salah satu jalur bersejarah yang dibangun oleh JSM (Java Spoorweg Maatschappij) pada tahun 1885. Jalur ini kemudian diakuisisi SCSM (Semarang Cheribond Stroomtram Maatschappij) tahun 1895.
Dari situ akan melewati Stasiun Kereta Api Purwokerto sebagai titik sentral lintas tengah. Di jalur KA Cirebon Kroya juga lewat segmen Kebasen dengan 2 terowongan dan 1 jembatan. Sebelum masuk ke lintas selatan dan akhirnya tiba di Kota Yogyakarta. Rute yang diambil masih terbilang normal.
Trip KA Joglosemarkerto 1 : Napak Tilas JSM dan Rasa Komuter
Mengingat akan panjangnya pembahasan, maka perjalanan naik kereta api Joglosemarkerto ini akan dibagi 3 (tiga). Pertama yakni Trip KA Joglosemarkerto 1 akan mengambil rute perjalanan dari Stasiun Tegal ke Prupuk. Dimana kereta akan masuk Jalur KA Cirebon Kroya.
Trip KA Joglosemarkerto 1 : Berangkat Stasiun Tegal
Perjalanan dimulai dari Stasiun Tegal yang berada tepat di pusat kota. Tentang stasiun ini telah ada pembahasan sebelumnya. Bila ditelusuri sejarahnya, stasiun yang ada sekarang merupakan peninggalan SCSM dan satu kompleks dengan Gedung Birao.
Kereta Api Joglosemarkerto masuk di jalur 3 Stasiun Tegal. Ini adalah jalur yang langsung lurus dengan jalur KA peninggalan JSM menuju Stasiun Prupuk. Nah percabangan inilah yang akan kita lewati dalam perjalanan kali ini. Tepat jam 09.55 WIB kereta berangkat dari Stasiun Tegal.
Trip KA Joglosemarkerto 1 : Napak Tilas JSM 1885
Kereta Api Joglosemarkerto selanjutnya akan berbelok menuju Prupuk di Jalur KA Cirebon Kroya via Stasiun Slawi. Banyak yang sedikit kurang familiar dengan lintas ini. Maklum dulunya kan pernah sepi dari lalu lintas kereta.
Namun ternyata jalur ini telah eksis sejak 1885. Adalah JSM (Java Spoorweg Maatschappij) yang pertama kali membangun dan mengoperasikannya. Waktu itu membentang dari Tegal hingga Balapulang. Sampai pada 1895 diakuisisi oleh SCSM.
Jadi ketika Kereta Api Joglosemarkerto berbelok memasuki lintas ini sama artinya dengan napak tilas JSM 1885. Nantinya kereta akan berhenti di Stasiun Slawi.
Mengingatkan Perjalanan Kereta Api Bandung Semarang
Namun ada satu hal lagi ketika berada di jalur peninggalan JSM. Apalagi kalo bukan perjalanan etape ke-5 dan 6 Kereta Api Bandung Semarang yang naik KA Kamandaka. Ketika udah mulai gelap.
Trip KA Joglosemarkerto 1 seolah mengingatkan akan hal itu. Hanya yang membedakan perjalanan kali ini pagi hari. Jadi cukuplah untuk menikmati pemandangan di jalur bersejarah ini.
Tiba di Stasiun Slawi
Kereta Api Joglosemarkerto tiba dan berhenti di Stasiun Slawi jam 10.11 WIB. Cerahnya langit seolah memberi kesempatan lebih leluasa untuk mengambil beberapa foto di sini.
Banyak juga penumpang yang naik dari sini. Secara bersama KA Kamandaka, Kereta Api Joglosemarkerto adalah yang dilayani di stasiun ini. Jadi nggak heran banyak penumpang naik di sini.
Stasiun Slawi merupakan stasiun terbesar kedua yang ada di Kabupaten Tegal. Dulu pernah nyaris tanpa ada kereta penumpang. Namun sekarang setelah ada KA Kamandaka dan Joglosemarkerto jadi rame lagi. Hanya dua menit aja berhenti dan perjalanan pun berlanjut.
Pemandangan Sepanjang Jalur KA Tegal Prupuk.
Dalam Trip KA Joglosemarkerto 1 ini terdapat suguhan pemandangan di sepanjang Jalur KA Tegal Prupuk. Di sini jelas bukan jalur pegunungan. Lintasannya datar banget. Pemandangan banyak didominasi sawah dan ladang.
Ada pula sebuah bukit kecil yang sempat dijumpai sebelum kereta memasuki Jalur KA Cirebon Kroya. Pemandangannya cukup bagus sih secara umum. Bahkan dalam perjalanan kali ini cukup bisa dinikmati karena langit cerah. Meski juga di sisi lain udara di luar cukup panas.
Musim kemarau di bulan Oktober 2023 membuat sawah dan ladang tadi mengering. Duh coba deh kalo perjalanannya di musim hujan? Bisa jadi berwarna hijau. Tapi nggak apalah, yang penting masih bisa menikmati.
Tiba di Stasiun Prupuk, ternyata masih di Tegal
Perjalanan Kereta Api Joglosemarkerto telah memasuki jalur KA Cirebon Kroya. Itu artinya beberapa saat lagi akan tiba dan berhenti di Stasiun Prupuk. Announcer juga telah mengumumkan hal ini.
Jam 10.40 WIB Trip KA Joglosemarkerto 1 tiba di Stasiun Prupuk. Nggak disangka ternyata titik pertemuan jalur ex-JSM dan Jalur KA CIrebon Kroya ini masih berada di wilayah Tegal. Kalo gitu perjalanan Jakarta ke Surabaya via Purwokerto tetap lewat Tegal dong? Benar demikian.
Nah disinilah sensasi lain dirasakan. Apalagi kalo bukan perjalanan yang berasa komuter Tegal. Berangkat dari Stasiun Tegal di pusat kota. Kemudian tiba dan berhenti di Prupuk yang ternyata masih termasuk wilayah Kabupaten Tegal. Hanya yang membedakan ialah lansekap pegunungan.
Daerah Prupuk merupakan salah satu kawasan yang cukup tinggi di Tegal. Di saat pusat kotanya justru lebih dekat ke Laut. Dari Prupuk ini juga akses menuju kawasan wisata Guci. Dimana terdapat jalur pendakian Gunung Slamet,
Kesimpulan
Dua sensasi sekaligus dirasakan dalam trip KA Joglosemarkerto 1. Pertama napak tilas jalur bersejarah peninggalan JSM 1885 dari Tegal ke Balapulang hingga akhirnya Prupuk. Kedua perjalanan yang berasa komuter Tegal. Siapa sangka ternyata Stasiun Prupuk masih terletak di Kabupaten Tegal.
Lanjut Bagian ke-2
InSyaaAlloh perjalanan Kereta Api Joglosemarkerto masih lanjut ke bagian 2 ya. Dengan judul Trip KA Joglosemarkerto 2: Bagian Jalur KA Cirebon Kroya. Di sini akan melintas jembatan panjang dan dua terowongan di sekitaran Kebasen. Stasiun Kereta Api Purwokerto ada di bagian ini.
Leave a Reply